Tutorial load ES Module untuk aplikasi web NodeJS

ES module untuk NodeJS

Ada aplikasi NodeJS yang membutuhkan ES Module. Lalu bagaimana cara aktifkan ES Module? Dengan artikel ini kita akan memberikan tutorial bagaimana cara load ES Module untuk keperluan aplikasi NodeJS kamu.

Biasanya jika aplikasi nodeJS tidak bisa running karena tidak ada ES Module, maka error yang akan muncul pada stderr.log seperti berikut ini :

Error [ERR_REQUIRE_ESM]: require() of ES Module /home/ikiloopr/ham.ikiloo.pro/server.js from /usr/local/lsws/fcgi-bin/lsnode.js not supported.
Instead change the require of server.js in /usr/local/lsws/fcgi-bin/lsnode.js to a dynamic import() which is available in all CommonJS modules.
at startApplication (/usr/local/lsws/fcgi-bin/lsnode.js:48:15)
at Object.<anonymous> (/usr/local/lsws/fcgi-bin/lsnode.js:16:1) {
code: 'ERR_REQUIRE_ESM'
}

Lalu bagaimana solusinya? Kamu bisa ikuti tutorial dibawah ini ya :)

  1. Login ke akun cPanel
  2. Masuk kedalam file manager, arahkan direktori dimana aplikasi NodeJS kamu buat.
  3. Buatlah file dengan nama start.cjs
    start.cjs

  4. isi dari start.cjs adalah :

    (() => import('./server.js'))();

    Di sini diarahkan ke server.js  (sesuaikan nama server.js jika menggunakan nama file lain)

  5. Masuk ke menu NodeJS dan edit aplikasinya.

    aplikasi NodeJS
    Ubah Application Startup file dengan nama file yang sudah dibuat sebelumnya yaitu start.cjs

  6. Lakukan restart aplikasi NodeJS
  7. Jika berhasil maka aplikasi NodeJS kamu akan berjalan dengan sempurna. Tidak ada lagi error mengenai ES Module.

 

sumber : https://cloudlinux.zendesk.com/hc/en-us/articles/6719280681884--ERR-REQUIRE-ESM-Must-use-import-to-load-ES-Module

 

  • 2 Users Found This Useful
Was this answer helpful?

Related Articles

Cara install Ghost untuk blogging

kami mau memberikan informasi untuk saat ini web hosting cPanel telah mendukung NodeJS + Ghostapa...

Cara install aplikasi Node.JS di hosting Cpanel

Menjalankan aplikasi NodeJS terdapat 2 cara sesuaikan dengan web server yang anda gunakan. Namun...

mencegah error EADDRINUSE pada waktu start Node.js app

mungkin kalian yang sedang mencoba running node js script mengalami kendala error seperti dibawah...

[NEW] Tutorial menjalankan Node.JS menggunakan NodeJS Selector di CPanel

Cloudlinux baru-baru ini merilis fitur baru yaitu NodeJS selector dimana pengguna cpanel dapat...

Cara install framework Express.js di hosting cPanel dengan mudah

Dengan menggunakan fitur nodeJS Selector pada cPanel hosting, kita dapat deploy berbagai macam...

VPS Indonesia cuma 40rb Hosting Gratis Domain

Powered by WHMCompleteSolution