Apakah kamu mengetahui perbedaan transfer domain dan move domain ?
Umumnya yang kita lakukan adalah transfer domain dengan menyertakan EPP Code, akan tetapi bagaimana jika kita ingin transfer domain dari provider A ke B yang kebetulan registrar nya sama. Inilah yang kita namakan move domain. Artinya domain dari provider A kita pindahkan ke provider B dengan cara move service (bukan transfer domain).
Syarat melakukan move domain :
- Pastikan domain kamu aktif
- Pastikan domain di tempat lama dan tempat baru menggunakan registrar yang sama. (contoh registrar resellercamp)
- Mengetahui New Reseller ID (provider lama), New Customer ID (provider baru), New Customer email address (provider baru)
Tutorial melakukan transfer domain :
- Pastikan kamu sudah mendaftar pembelian domain baru atau move domain baru pada provider yang baru
- Minta akses akun liqu di provider lama seperti contoh: http://domain-id.natanetwork.com/customer
- Minta akses akun liqu di provider baru
- Login akses akun liqu di provider lama dan masuk ke halaman domain & klik move service
- isi form dengan lengkap yaitu
New Reseller ID : minta ke provider baru untuk reseller ID nya
New Customer ID : minta ke provider baru untuk new customer ID
New Customer email : gunakan email yang terdaftar di provider baru
setelah lengkap silahkan klik tombol move service - Proses move service telah selesai da cek login ke halaman liqu di provider baru, pastikan domain kamu telah berhasil di move.
Kesimpulan
Setiap provider registrar domain memiliki caranya sendiri-sendiri dalam proses move domain, dalam hal ini kami memberikan tutorial sederhana move domain untuk registrar resellercamp dengan menggunakan panel Liqu. Jika kamu bingung bagaimana cara move domain, silahkan kontak tim support provider yang bersangkutan untuk dibantu lebih lanjut.
Move domain ini berbeda dengan transfer domain, dimana move domain dapat dilakukan seketika itu juga tanpa proses waktu yang lama seperti transfer domain. Intinya adalah move domain hanya memindah domain dari reseller provider lama ke reseller provider baru (tanpa mengubah pihak registrar).